Indahnya suasana pagi ini, sejuk nyaman, asri dengan kabutan embun yang menyelimuti kotaku. Hamparan rumput yang hijau, membuat mataku sejuk untuk memandang. Pohon-pohon besar dengan tetasan air embun di daunnya, mereka begitu riang dengan kehadiran embun pagi. Hewan-hewan kecil yang berada disarang berkumpul bersama keluarganya dengan menikmati dinginnya pagi ini. Kucingku semakin menggulungkan badannya dengan bulu-bulunya yang indah berdiri riang menikmati dinginnya embun pagi.
Ohh..
begitu indahnya suasana pagi ini…
ku tak ingin pagi ini berlalu dengan cepat, ku ingin menikmati indahnya pagi ini dengan dengan suasana hati yang riang…
Embun pagi! Itulah yang di alami kota ku saat ini, suasana indah dengan kemilau embun yang dingin sangat jarang ditemui dikotaku ini. Kotaku tempat ku mencari nafkah merupakan kota yang dikenal sangat panas dan sibut. Dengan hasil bumi yang berupa minyak mentah dan gas alam, sulit untuk merasakan dinginnya pagi hari. Dengan sibutnya arus kendaraan dan polusi udara, sangat sulit untuk mencari udara yang segar dan ketenangan di pagi hari.
Tapi…!! Pagi ini berbeda dengan hari-hari biasanya….
Hujan yang seharian menguyur kotaku ini dari kemaren yang tak henti-hentinya, membuat embun pagi berkunjung dikotaku. Para pekerja yang berdiri dipinggir jalan sambil menunggu jemputan begitu menikmati suasana ini dengan menarik asap rokok kedalam tubuhnya, tarikan asap rokoknya begitu tenang dan nyaman, walaupun dia sadar itu akan merusak tubuhnya. Warga disekitarku juga menikmatinya suasana pagi ini dengan aktivitas mereka masing-masing.
Embun pagi dengan kemilau kabutmu yang indah, kapankah kau datang mengunjungi kotaku yang kecil ini ? sehingga aku dapat menikmati suasana indah ini lagi.
Ingin rasanya ku melukis keindahanmu, wahai embun pagi. Kau adalah ciptaan yang sangat indah dari sang Penguasa Alam.
by, ardi. Duri